Momen Halal Bihalal Polsek Betung, Ini Pesan Kapolsek

Banyuasin, SP – Kapolsek Betung Iptu Yuli Mishardi SH bersama keluarga besar polsek Betung melakukan Kegiatan Halal bihalal di Halaman Mapolsek Betung, Jumat 03/05/2023

kapolsek Iptu Yuli Mishardi SH didampingi Kanit Intrel Rizky Leo SH Saat ditemui media JON.com menyampaikan rasa syukur atas kesempatan dapat berkumpul, acara ini diikuti oleh seluruh keluarga Besar Polsek Betung, bisa mempererat silaturahmi

“Rasa syukur atas kesempatan untuk dapat berkumpul bersama, seluruh keluarga besar Polsek Betung sebagai anggota polri harus senantiasa menjaga kebersamaan agar tercapai hasil yang baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” Ungkapnya.

Beliau juga menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada semua atas nama institusi dan keluarga

“Dengan adanya acara halal bihalal ini, silaturahmi dan semangat kekeluargaan antar anggota Polsek Betung dan Warga diwilayah hukum dapat semakin kuat,” Ujarnya.

Ia juga berpesan kepada seluruh anggotanya untuk selalu menjaga kesehatan, keselamatan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Kegiatan ini menujukkan komitmen kami dalam meningkatkan sinergi sekaligus ciptakan lingkungan yang harmonis, tetap waspada dengan modus-modus kejahatan baru, mari kita aktifkan Pam Swakarsa melalui Siskamling” himbauan dan harapan pada saat sambutan Kapolsek Betung

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan soliditas dan kinerja Polsek Betung dengan Maksimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum polsek Betung.

“Semua itu harus dilakukan dengan maksimal dan libatkan Wartawan karena setiap apa yang dilakukan Polri tentunya ada peran penting media,” Pungkasnya.

Selanjutnya Camat Suak Tapeh Bambang Setiadi SE MSi dalam sambutan mengucapkan terima kasih  kepada Kapolsek dan Jajarannya atas undangannya, Apresiasi atas kerja Polri khususnya Kapolsek Betung

“Terima kasih kepada Kapolsek dan Jajarannya, Kami mengapresiasi atas kinerja dan kerja nyatanya selalu cepat tanggap atas kejadian, semoga Kapolsek Betung bisa kejenjang yang lebih tinggi lagi” ungkap Camat Suak Tapeh.

Acara Halal Bihalal dihadiri Keluarga besar Polsek Betung, Ketua Ranting Bhayangkari Ny Lidia Yuli dan Anggota, SPN Betung, Danramil, Camat, Sekcam serta Kades dan Lurah dalam wilayah kecamatan Betung dan Suak Tapeh, Anggota DPRD Terpilih, juga Hadir Unsur Ketua TP-PPK Kecamatan Betung dan Ketua TP-PPK Desa, Unsur Pemuda, Dishub Betung, SAS serta undangan lainnya. ( Joni Karbot)